Rabu, 14 April 2010
Ulang Tahun ke-10, Netter Padati Kaskus
JAKARTA - Tepat hari ini, Jumat (6/11/2009), forum terbesar di Indonesia, Kaskus berulang tahun ke-10. Hari ini pula Kaskus mendapat hadiah luar biasa dari para pengunjung.
"Dalam sehari ini, tepat pada hari ulang tahun Kaskus ke-10 trafik kami melonjak hingga tiga kali lipat. Sejak Jumat pagi trafik Kaskus meningkat signifikan," ujar founder dan CTO Kaskus Networks Andrew Darwis kepada okezone saat perayaan Ulang Tahun ke-10 di Poste, The East Building, Kuningan, Jakarta.
Hal ini dianggap Kaskus sebagai hadiah dari para pengunjung forum. Bahkan Menteri Komunikasi dan Informatika (Menkominfo) Tifatul Sembiring sempat mengucapkan selamat ulang tahun kepada Kaskus. Meski hanya melalui Twitter, namun hal tersebut merupakan bukti keseriusan Menkominfo untuk merangkul semua komunitas masyarakat.
Saat okezone berkunjung ke forum tersebut, tampilan Kaskus kini lebih berwarna. Selain tampilan menu seperti biasa, background Kaskus dipenuhi dengan nuansa ulang tahun, lengkap dengan hiasan pita, bintang dan balon.
Saat ini Kaskus telah memiliki sekira 1,2 juta member. Kaskus mengargetkan sekira 3 juta member akan mereka raih pada tahun 2010 nanti. (srn)
by :okezone.com
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar